Minggu, 23 Oktober 2011

Modifikasi knalpot toyota innova bensin

Setelah pembahasan modifikasi knalpot untuk innova diesel kini kita bahas innova bensin.
Mobil pelanggan kami ini datang dengan spesifikasi knalpot masih asli bawaan pabrik(oriqinal) dan ingin mengganti knalpotnya di gt racing ,informasi bengkel ini pun menurut pemiliknya didapatkan dari internet...
+ jadi malu juga nih ....muncul slalu di search google..
ok lanjut ke masalahnya aja langsung

Sebelum kita bahas modifikasinya baiknya dipelajari dulu spesifikasi knalpot bagian bagian apa saja di mobil innova.
bagian bagian knalpot innova:

  • 2 RESONATOR yang saling berdekatan (-/+ 60 cm jaraknya) kedua benda tersebut dengan model tabung kapsul kecil
  • Terdapat 1 muffler besar dibagian belakang yang berfungsi dalam menghaluskan suara knalpot mobil
Gambaran resonator di mobil innova pertama yang berada paling depan


Gambaran resonator kedua setelah yang pertama
gambaran muffler paling besar yang berfungsi utama membuat suara halus suara knalpot innova  yang ada dibawah ini.
Modifikasi yang dilakukan sesuai keinginan pemiliknya yang hanya mengganti bagian belakang,di bagian muffler besar inilah kita melakukan pekerjaan.
Pemotongan dilakukan untuk melepas muffler ini dan dilakukan pemasangan pipa resonator (dimana disini kita pasang M4300) lalu setelah pekerjaan diposisi ini selesai kita meneruskan pekerjaan bagian ujung pipa knalpot.
Di bagian ujung kita memasang silincer muffler yang bercode GTR 02045 sesuai dengan bumper,dimana terdapat soakan bumper modelnya 1/2 lingkaran,hal ini dilakukan untuk menemukan style belakang kendaraan yang pas.
Gambaran pemasangan bagian belakang
dalam modifikasi ini ada hal hal yang perlu diperhatikan,apalagi belanja barang via online.agar tidak menjadi terjadi kesalahan pemesanan barang karena ukuran khusus harus ada di sini.
sekian modifikasi dari tahap awal innova
bila ingin konsultasi silahkan hubungi pihak GT RACING KNALPOT

2 komentar: